Miris! 7 Tahun Hidup di Lubang Tanah, Kakek Suyoto Akhirnya Dievakuasi Petugas Dinsos Madiun

Arif Wahyu Efendi
Miris selama 7 tahun hidup di lubang tanah, kakek Suyoto akhirnya dievakuasi Petugas Dinsos Madiun. Foto iNews TV/Arif WE

MADIUN, iNewsMadiun.id-Petugas dari Dinas Sosial Kabupaten Madiun bersama warga, Babinsa, dan Babhinkamtibmas berusaha keras membujuk Kakek Suyoto agar mau keluar dari lubang tanah yang menjadi tempat tinggalnya selama ini. Kakek berusia 69 tahun, warga Desa Rejosari, Kecamatan Sawahan, Madiun, telah hidup lebih dari tujuh tahun di sebuah lubang tanah buatannya, di dekat Makam Desa Sidomulyo, Kecamatan Sawahan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Selama ini, Kakek Suyoto hidup seorang diri hidup di lubang tanah dengan beratapkan seng dan banner bekas. 

Menurut Sri Mulyani warga setempat, lubang tersebut digali sendiri oleh Kakek Suyoto untuk tempat tinggalnya. Dia telah menghuni lubang tanah tersebut sejak tujuh tahun yang lalu.


"Selama 7 tahun hidup di dalam lubang tanah, Kakek Suyoto jarang keluar. Namun, setiap hari dia mendapatkan pasokan makanan dari saya dan warga sekitar. Selama ini juga, salah satu keluarganya yang berada di Sidoarjo selalu mengirimkan uang untuk makan Kakek Suyoto melalui Sri Mulyani, salah satu warga Sidomulyo," kata Sri Mulyani.
 


Butuh waktu hingga dua jam untuk membujuk Kakek Suyoto agar mau keluar dari lubang tanah tempat tinggalnya. 

Sementara Plt Kepala Dinas Sosial Kab Madiun Agung Budiarto mengatakan, atas persetujuan dari pihak keluarga, Dinas Sosial selanjutnya membawa kakek renta tersebut ke Pondok Lansia Baitul Miftakhul Jannah di Blitar untuk dirawat dan mendapatkan tempat yang lebih layak.

Meski bertahun-tahun hidup di dalam lubang tanah buatan, namun kondisi tubuh Kakek Suyoto masih terlihat sehat. Sang kakek akan terus dipantau oleh Dinas Sosial selama perawatan di dalam pondok lansia hingga kondisinya semakin membaik.
 

Editor : Suriya Mohamad Said

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network