MADIUN, iNewsMadiun.id - Tiga orang tewas ditabrak bus Sugeng Rahayu di Jalan Raya Madiun-Solo, Desa Kincang Wetan, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun, Rabu (10/8/2022). Nahas ini terjadi saat ketiga korban yang tengah mengendarai dua sepeda motor menyeberang jalan. Warga sekitar sempat merekam peristiwa kecelakaan itu. Pada video amatir yang beredar, sepeda motor yang ditumpangi ketiga korban terbakar dan rusak parah. Sementara, ketiga korban tergeletak tak bernyawa di tengah jalan, yakni Siti, Likas dan Igar, semuanya warga Madiun.
Kasat Lantas Polres Madiun Kota AKP Dwi Jatmiko mengatakan, kecelakaan terjadi ketika sepeda motor AE 3231 CA yang dikemudikan Siti warga Kincang Jiwan melaju dari arah selatan ke utara di Jalan Hasanudin. Tiba di lokasi, korban bermaksud menyeberang dan melaju ke arah timur di Jalan Raya Solo. Namun, pada saat bersamaan dari arah timur ke barat melaju bus Sugeng Rahayu W 7377 UZ yang dikemudikan Budi, warga Sidoarjo. Jarak yang begitu dekat membuat tabrakan tak terhindarkan.
Saat menambarak, pengemudi sempat banting setir ke kanan. Nahan, upaya itu jusru kembali memakan korban tambahan. Sebab, dari arah barat ada sepeda motor AE 3408 PJ yang ditumpangi Lukas bersama Igar, warga Grobokan, Jiwan. Ketiga korban pun tewas seketika di lokasi kejadian. "Dugaan sementara pengemudi bus kurang konsentrasi, sehingga menabarak motor korban. Kami masih lakukan pendalaman," ujarnya.
Saat ini ketiga jenazah korban sudah dievakuasi ke RS Soedono Madiun. Sementara kasus kecelakaan dalam penanganan Unit Laka Lantas Polres Madiun Kota. Akibat kecelakaan tersebut bodi depan bus rusak, sementara dua sepeda motor korban ringsek, satu di antaranya ludes terbakar. iNewsMadiun
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait