3 Misteri Kapal Berhantu di Dunia, Salah Satunya Ada di Perairan Indonesia

Rilo Pambudi
Misteri kapal berhantu di dunia (Foto: Elements Envato)

JAKARTA, iNewsMadiun.id - Misteri kapal berhantu di dunia berikut ini akan membuat bulu kudukmu berdiri. Bahkan kapal penuh misteri itu salah satunya pernah ada di wilayah sekitar Indonesia. Tidak dipungkiri bahwa lautan sejak dulu menyimpan banyak misteri.

Ada banyak hal yang sulit dijelaskan dengan akal dan tak jarang menjadi cerita seram. Beberapa kapal yang akan dibahas berikut ini diyakini berhantu dan memiliki cerita menyeramkan serta keanehan yang hingga saat ini belum terungkap.

Kapal-kapal ini dulunya pernah ada sebelum akhirnya berakhir dengan cara tragis dan misterius dalam perjalanannya.  Dirangkum iNews.id dari berbagai sumber, Senin (23/5/2022), berikut ini adalah misteri kapal berhantu di dunia yang legendaris dan menyeramkan.

1. Kapal Caleuche

Misteri kapal berhantu yang pertama adalah kisah legendaris kapal Caleuche. Kapal ini disebut-sebut sering menampakkan diri berlayar mengelilingi Pulau Chiloe, di Chili bagian selatan. Konon, Caleuche digambarkan sebagai kapal yang indah dan selalu terdengar alunan musik layaknya sedang ada pesta di dalamnya.

Penduduk sekitar Pulau Chiloe meyakini bahwa kapal tersebut membawa roh manusia yang tenggelam di lautan. Kapal itu digambarkan muncul dengan lima layar berwarna putih dan kerap singgah atau menampakkan diri beberapa saat sebelum akhirnya menghilang. Kehadirannya yang misterius membuat misteri adanya kapal berhantu itu sulit dibuktikan. 

2. Kapal Valencia

Misteri kapal berhantu berikutnya adalah datang dari Kapal Valencia yang tenggelam di Vancouver, British Columbia, Kanada. Kapal Valencia karam setelah menghadapi cuaca buruk di Cape Mendocino, sekitar 200 mill utara dari San Fransisco pada tahun 1960.

Pada saat tenggelam, para awak berusaha sekuat tenaga untuk menyelamatkan 180 penumpang yang ada di dalamnya. Namun karena panik, banyak sekoci yang terbalik ketika diturunkan. Dari seluruh penumpang, hanya 37 orang yang dapat diselamatkan. Anehnya, ada sekoci yang hilang begitu saja tanpa diketahui jejaknya.

Sejak saat itu, muncul cerita seram tentang nelayan yang sering dihantui sebuah sekoci utuh dengan kerangka manusia di atasnya.

3. Kapal Ourang Medan

Perairan Nusantara juga memiliki kisah seram tentang kapal berhantu. Sebuah kapal kargo milik Belanda bernama S.S. Ourang Medan pernah mengalami kejadian mengerikan di Selat Malaka pada tahun 1947. Kisah tersebut bermula saat dua kapal Amerika yaitu City of Baltimore dan Silver Star sedang berlayar menjalankan sebuah misi penyelamatan pada Juni tahun 1947 di Selat Malaka. Dua kapal tersebut dikabarkan mendapatkan panggilan darurat dari Kapal Ourang Medan. 
 

Seseorang yang menghubungi dari panggilan tersebut mengatakan bahwa kapten dan para awak di kapal Ourang Medan telah meninggal. Panggilan tersebut konon berakhir dengan kalimat mengerikan dari penelpon yang mengatakan 'Aku Mati'. Setelah kapal penyelamat datang, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kerusakan pada Kapal Ourang Medan.

Namun, semua awak dan seekor anjing ditemukan tewas dengan ekspresi ketakutan yang menyeramkan. Sebelum sempat dilakukan evakuasi dan investigasi, kapal tersebut justru meledak. Walau diyakini bahwa penyebab tragedi buruk itu adalah karena adanya paparan nitrogliserin dan potasium sianida yang berlebihan dari muatan yang dibawa secara ilegal, tapi masih ada banyak spekulasi terkait hal-hal supranatural yang terjadi pada Kapal Ourang Medan.

 

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network